Gua Rane, Persembunyian Tentara Jepang Di Mbay Flores

Bagian depan situs Gua Jepang Rane (Dok.Geraldino Epe)

ALINEA – Gua Jepang Rane adalah bunker yang terletak di Bukit Rane, Desa Aeramo, Kecamatan Aesesa, Kabupaten Nagekeo, Provinsi Nusa Tenggara Timur. Bunker Jepang Rane merupakan tempat yang dengan sengaja digali dan dibuat sebagai persembunyian sekaligus tempat perlindungan bagi tentara Jepang pada masa Perang Dunia-II di tahun 1942-1945.

Gua Jepang Rane sendiri memiliki tiga lubang, dan dua diantaranya saling berhubungan. Lubang ini memilki panjang mencapai 22 meter dengan lebar 2 meter dan tinggi 2 meter, satu lubang lagi berfungsi sebagai tempat pengintai musuh dengan panjang 1 meter, lebar 1,5 meter, dan tinggi 2 meter.

Bunker Jepang Rane ini sendiri dibuka untuk umum, jadi siapapun bisa mengunjungi situs bersejarah ini tanpa dipungut biaya sepeserpun, dan bisa dikunjungi kapanpun.

Bagian atas Bunker Jepang Rane (Dok.Geraldino Epe)

Bicara tentang Gua Jepang Rane, tentu saja tidak terlepas dengan Kota Mbay, Kota ini berada di pesisir pantai utara Pulau Flores. Saat Jepang mulai menguasai Indonesia dan mulai menetap di Nagakeo pada tahun 1943, Mbay merupakan salah satu tempat yang dijadikan markas oleh Tentara Jepang pada masa Perang Dunia-II karena lokasinya yang berbukit dan bersabana.

Dikutip dari liputan6.com, terdapat 22 Bunker Jepang di kota Mbay dan beberapa wilayah di Kabupaten Nagekeo lainnya. Bunker-bunker tersebut rata-rata dibangun di bukit, menyerupai lubang yang panjang, dengan konstruksi yang kokoh dan sampai saat ini masih terjaga namun tidak terawat dengan baik.

Disaat musim kemarau tiba, rerumputan yang mengering, terbentang di perbukitan dengan balutan warna coklat yang menjadikannya terlihat indah. Bila dilakukan perawatan dan ditata dengan baik, tempat bersejarah Bunker Jepang Rane ini akan menarik perhatian wisatawan domestik bahkan mancanegara.

Artikel ini sudah mengudara di MNO pada tanggal 4 November 2021.

Penulis : Geraldino Epe

Penyunting : Puja Pratama Ridwan


Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *