Jokowi Targetkan Vaksinasi Covid-19 Selesai Sebelum 2021

Ilustrasi Vaksin (sumber : google)

ALINEA – Presiden Joko Widodo mengatakan, pemerintah telah memesan 426 juta dosis vaksin Covid-19 dari 4 perusahaan yang berbeda.

Telah disiapkan 30.000 vaksinator, 10.000 Puskesmas, dan 3.000 rumah sakit untuk mendukung vaksinasi terhadap kurang lebih 181,5 juta rakyat Indonesia.

Dengan berbagai persiapan ini, Jokowi ingin agar proses vaksinasi di Tanah Air cepat selesai.

Melansir dari kompas.com, hal ini disampaikan Jokowi dalam Sidang Majelis Pekerja Lengkap (MPL) persekutuan gereja-gereja di Indonesia (PGI) melalui tayangan Youtube Yakoma PGI, senin (25/01/2021).

“Saya perintahkan agar vaksinasi ini selesai sebelum akhir 2021,” ungkap jokowi.

Jokowi mengajak semua umat Kristiani dan jajaran PGI untuk bersama-sama membantu pemerintah menyukseskan program vaksinasi.

Beliau berharap seluruh masyarakat teredukasi dan mendapat informasi yang benar bahwa vaksinasi nerupakan salah satu jalan untuk bangkit dari pandemi.

Meski vaksinasi sudah mulai digelar, Jokowi mewanti-wanti masyarakat agar tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan. Mulai dari memakai masker, mencuci tangan, hingga menjaga jarak.

Selain penanganan di bidang kesehatan, pemerintah terus berupaya mendorong percepatan dan pemulihan ekonomi nasional yang juga mengalami krisis akibat pandemi.

Jokowi menyebutkan pemerintah telah menyiapkan anggaran hingga Rp 372,3 triliun untuk mendongkrak daya beli dan konsumsi masyarakat serta mempercepat pemulihan ekonomi nasional. (Ervine Ari)


Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *