Masakan Fusion Rendang ala Gordon Ramsay, Mudah Banget!

ALINEA – Pada 28 Juni 2020 lalu, Nat Geo Channel menayangkan program Gordon Ramsay, Uncharted Season 2 episode Sumatra’s Stunning Highlands. Acara yang dipandu oleh chef Gordon Ramsay kali ini mendatangi tanah Minang. Ia berkesempatan belajar memasak rendang langsung kepada sang ahli, yaitu William Wongso.

Setelah Uncharted edisi Sumatera barat tayang, nama William Wongso sempat menduduki Twitter Indonesia trend. William dikenal sebagai pakar kuliner dan kerap dijuluki sebagai “Sarjana Rendang”. Hal ini karena ia telah menguasai lebih dari 200 variasi masakan rendang.

Antusias bertambah setelahnya, karena Gordon memberi kejutan lain melalui tweet-nya dua hari lalu.

“Terima kasih semuanya telah menonton Uncharted! Dan Indonesia, sekarang saya punya masakan spesial untuk kalian di YouTube channel saya!”

Sebuah menu fusion akhirnya tercipta; Rendang Omelette. Menu masakan ini merupakan perpaduan antar dua budaya. Dengan bahan-bahan asli dari Indonesia, Gordon membuat menu scramble egg yang simple. Scramble egg ini lah yang akan ia padukan dengan cita rasa rendang.

Bisa bayangkan bagaimana lezatnya telur dadar bercampur bumbu rendang? Tentunya kalau seperti membuat telur dadar, Liners pasti bisa mencoba masak di rumah masing-masing.

Baca Juga: Tradisi Bada Kupat Pasca Idul Fitri

Berikut beberapa bahan yang harus dipersiapkan sebelum Liners memulai eksperimen menu ini. Siapkan:

  • Bawang merah
  • Bawang putih
  • Cabai
  • Jahe
  • Lengkuas
  • Daun jeruk
  • Ikan asin
  • Telur bebek
  • Sambal merah
  • Sambal hijau
  • Dan pastinya, bumbu rendang matang.

Jika semua bahan dan alat masak sudah siap, Liners bisa melihat tutorial-nya langsung dari chef bintang lima dunia ini. Hanya di YouTube Gordon Ramsay di bawah ini. Selamat mencoba!

(Rosha Shaula)


Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *