Ini Dia Rekomendasi Drama Korea Terbaru, Siap Menemani Quarantine Days-mu

ALINEA- Liners!  Gimana nih Quarantine days nya ? Membosankan atau menyenangkan ? apapun itu jangan lupa untuk tetap jaga kesehatan ya. Quarantine days  memang kerap dirasa membosankan.

Maka dari itu banyak hal yang harus dilakukan untuk mengisi waktu luang, salah satunya adalah dengan menonton serial Drama Korea. Bagi sebagian orang mungkin tidak asing lagi dengan yang namanya “Drama Korea”, karena saat ini drama korea sedang sangat hitz dikalangan para pengguna media sosial bahkan para artis dan selebritis

Nah, buat liners  yang bingung apa saja drama korea yang bagus dan baru saat ini? Ini dia rekomendasi drama korea baru untuk temani masa – masa karantina dirumah.

  1. Crash Landing On You
Crash Landing On You (Doc : minews.id)

Ini dia drama yang berhasil membuat Nagita Slavina sampai menangis tersedu-sedu. Drama ini menceritakan tentang kisah cinta dua negara antara seorang tentara bernama Kapten Ri Jeong Hyeok dari Korea Utara dan Yoon Se Ri pimpinan perusahaan ternama di Korea Selatan. Di drama ini diceritakan kisah pilu dan romantis yang harus dijalani oleh mereka ditengah banyaknya konflik yang terjadi.

2. Itaewon Class

Itaewon Class (Doc : Sompi.com)

Selain Crash Landing On You, drama Itaewon Class juga sempat meraih rating yang tinggi. Meskipun tidak terlalu banyak menekankan pada unsur romantis nya, drama yang dibintangi oleh Park Seo Joon (Park Sae Ro Yi) seorang pemuda optimis yang ingin membalaskan dendam nya dengan membangun usaha bernama DanBam dari nol untuk dijadikan waralaba ini layak masuk list drakor favorite. Dalam drama ini terdapat nilai – nilai kehidupan yang bisa menginspirasi lho liners.

3. The World Of The Married

The World Of The Married (Doc : line.me)

Drama ini sedang menjadi perbincangan hangat dikalangan netizen lantaran kisahnya yang menguras emosi. The world of the married yang menceritakan tentang kehidupan rumah tangga dan perselingkuhan yang rumit membuat drama ini layak dikategorikan sebagai drama yang menguras emosi. Dilansir dari asianwiki.com drama ini ternyata merupakan hasil remake dari serial televisi Inggris berjudul Doctor Foster.

4. Hi Bye Mama

Hi Bye Mama (Doc : koreanindo.net)

Berbeda dengan drama The World Of The Married yang menguras emosi, drama yang diperankan oleh aktris cantik Kim Tae Hee ini justru sukses membuat penonton menangis karena kisahnya yang mengharukan. Hi Bye Mama, merupakan drama bergenre fantasi karena menceritakan seorang ibu yang telah meninggal kemudian lima tahun setelahnya diberikan kesempatan untuk menjadi manusia kembali selama 49 hari untuk menemui anak dan suaminya, kendati demikian banyak hal telah berubah termasuk status suaminya sendiri.

5. The King : Eternal Monarch

The King : Eternal Monarch (Doc : detik.com)

Drama comeback pertama Lee Min Ho setelah menjalani wajib militer nya juga bisa jadi rekomendasi nih. Drama fantasi ini bercerita tentang seorang kaisar korea yang mencoba unutuk menutup pintu ke dunia pararel dan juga seorang detektif yang diperankan oleh Kim Go Eun.

6. Hospital Playlist

Hospital Playlist (Doc : Sompi.com)

Buat liners  pecinta drama kedokteran, Hospital Playlist tidak bisa dilewatkan dari list drama favorite. Kisah tentang persahabatan lima orang dokter yang berteman semenjak berada di universitas kemudian bekerja dirumah sakit yang sama dan dihadapkan dengan lika liku pertemanan, menjadi hal yang menarik dari drama ini.

(Shahnaz)


Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *