Sering Diabaikan, Lihat Kumpulan Daun Berkhasiat yang Mudah Ditemukan!

Mengolah daun bayam dan daun ketela untuk dijadikan sayur atau memasak kangkung dan daun pepaya untuk  dijadikan tumisan itu biasa. Tapi nggak banyak orang yang tahu kalau ternyata ada beberapa daun selain daun-daun ini yang bisa jadi menu masakan sehari-hari. Padahal hampir di setiap kebun ada, tapi seringnya diabaikan begitu saja. Selain lezat, tentunya semua daun ini berkhasiat. Mulai dari memperlancar aliran darah, menjaga kesehatan paru-paru, hingga mencegah penuaan dini lo!

Penasaran kan daun apa saja? Tunggu apa lagi, yuk, simak ulasan Alinea berikut. Siapa tahu kamu bisa langsung mencobanya untuk dijadikan menu sarapan besok pagi.

1. Tak hanya buahnya yang bisa dicampurkan ke menu sayur atau dijadikan emping, daun melinjo ternyata enak juga lo dibikin lodeh

Buah melinjo biasanya diolah menjadi emping dan jadi suguhan di meja ruang tamu. Tapi, tahukah kamu kalau ternyata daun melinjo juga bisa dimasak dan kaya manfaatnya. Selain untuk meningkatkan daya tahan tubuh, daun melinjo juga berkhasiat untuk menyembuhkan penyakit mata, anemia, bahkan busung lapar juga.

Kamu bisa memakai daun melinjo sebagai pengganti daun bawang saat membuat omelet. Cukup potong kecil-kecil dan campurkan dalam adonan. Kalau ingin disayur, kamu juga bisa mengolahnya menjadi lodeh. Ini dia resepnya:

Bahan-bahannya:

  • 500 gram daun melinjo
  • 100 ml santan kental
  • 500 ml air
  • 1 sdt ketumbar
  • 5 butir kemiri
  • 1 cm lengkuas
  • 2 sdt garam
  • 2 lembar daun salam

Cara memasaknya:

  1. Haluskan ketumbar, kemiri, garam, dan lengkuas hingga halus.
  2. Masak air hingga mendidih, tuang bumbu yang sudah dihaluskan dan daun salam. Masak hingga harum.
  3. Masukkan daun melinjo dan santan sambil diaduk agar nggak pecah. Masak hingga sayur matang. Sajikan.

2. Bosan dengan tumis kangkung? Ganti saja dengan pucuk daun labu

Dipercaya sebagai sayur yang ampuh mengatasi insomnia dan penyakit jantung, pucuk daun labu siam juga sangat efektif untuk mengurangi jerawat karena kandungan vitamin A yang melimpah. Kalau biasanya kamu cuma mengonsumsi labunya saja, yuk kita coba memasak daunnya!

Bahan-bahannya:

  • Pucuk labu segar muda
  • Secukupnya bawang merah, iris tipis
  • Secukupnya bawang putih, cincang halus
  • 2 sdm minyak goreng
  • 1 sdt kaldu jamur bubuk
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt lada putih bubuk
  • 50 ml air
  • Bawang merah goreng untuk taburan

Cara memasaknya:

  1. Cuci daun pucuk labu, kemudian potong-potong.
  2. Panaskan minyak goreng, tumis semua bumbu sampai harum. Tambahkan air, tunggu sampai mendidih.
  3. Masukkan potongan daun pucuk labu, aduk rata dan tunggu sampai matang. Angkat dan taburi bawang goreng.

3. Nggak nyangka, daun kunyit juga bisa dijadikan bahan omelet yang super enak juga

Ya, siapa sangka kalau ternyata daun kunyit yang sering kita buang saat mengambil kunyitnya, ternyata punya banyak manfaat jika mengonsumsinya. Selain bisa difungsikan sebagai obat cacing dan mempercepat proses penyembuhan, daun kunyit juga bisa dijadikan sebagai obat herbal untuk mengurangi risiko leukimia dan alzheimer lo!

Bahan-bahannya:

  • 2 butir telur
  • 1 lembar daun kunyit muda
  • 5 buah cabai rawit
  • 3 siung bawang merah
  • Sejumput garam, mericam dan bawang putih bubuk
  • Minyak untuk menggoreng

Cara memasaknya:

  1. Siapkan daun kunyit muda, cuci, lalu iris kecil-kecil.
  2. Kocok telur dengan aneka bumbu bubuk dan bahan lain yang sudah disiapkan.
  3. Goreng di minyak panas. Balik omelet kalau sisinya sudah dirasa matang.
  4. Balik lagi, lalu diamkan sebentar.
  5. Angkat, sajikan hangat. Siap!

4. Daun ginseng juga bisa dijadikan sebagai sajian super enak dan menyehatkan. Langsung hidangkan saja untuk sarapan

Selain mengandung antioksidan, daun ginseng juga dipercaya bisa mencegah kanker karena daun ini membuat tubuh lebih kuat sehingga mencegah sel rusak menjadi bibit sel kanker. Daun ginseng juga bisa mencegah obesitas dan diabetes karena daun ginseng bisa menjaga level kadar gula darah dalam tubuh. Meski bisa diolah jadi tumisan, daun ginseng juga bisa disajikan sebagai lalapan. Tinggal rebus saja dan disandingkan dengan sambal. Simpel!

Dari keempat macam daun di atas, mana yang sudah pernah kamu coba?


Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *